Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Kalimantan Timur melalui Bidang Ekonomi dan Pembangunan menggelar Rapat Evaluasi Status Kesesuaian Kawasan Berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah Terhadap Kondisi Real Lahan Pascatambang di Kawasan Rencana Ibu Kota Negara Indonesia, bertempat di ruang rapat Peneliti Lantai 1 Balitbangda Prov. Kaltim. Selasa,(13/6/23).
Rapat dibuka oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Prov. Kalimantan Timur, Dr.M. Ir. H. Fitriansyah, S.T.,M.M., dalam sambutanya menyampaikan bahwa perbedaan reklamasi pasca tambang di wilayah Belitung timur dan Belitung barat diharapkan dapat dilakukan analisis sebelum berakhirnya masa jabatan Gubernur.
Rapat dihadiri oleh Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Inspektur Tambang Direktorat Jendral Mineral dan Batu Bara, Asisten Peneliti Lembaga Swadaya Masyarakat Bioma, Ikatan Ahli Perencanaan Indonesia Kalimantan Timur Serta Akademisi dari Universitas Mulawaraman, Politani Samarinda.